Sekolah Hebat Berprestasi
SEJARAH SINGKAT
SMP Negeri 4 Bathin Solapan berdiri pada tahun 2003 yang dahulunya tidak punya gedung sendiri dan masih menumpang di SD Negeri 32 Balai Makam,Disaat itu namanya SMP Negeri 13 Mandau dengan Jumlah 5 Rombel dan Dengan Jumlah Guru 15 Orang, Sesuai dengan perkembangan pendidikan di Kabupaten Bengkalis Kec,Mandau maka SMP Negeri 13 Mandau berubah menjadi SMP Negeri 9 Mandau Pada Tahun 2005 dan pada tahun 2005 SMP Negeri 9 Mandau pindah Lokasi ke gedung sendiri yang terletak di Jalan Siak Sampai dengan Sekarang. Dan pada tahun 2018 karena pemecahan Kecamatan Mandau menjadi Kecamatan Bathin Solapan Sehingga SMP Negeri 9 Mandau berubah menjadi SMP Negeri 4 Bathin Solapan.